¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯
Saat istirahat makan siang seperti biasa.
"Apa, jadi kau bersusah payah membeli pakaian itu. Tapi, kau dan Hatsushiro-san juga belum memakainya sejak saat itu?"
“Yah, aku dan Hatsushiro tidak bisa tenang saat memakainya. Jadi kami memutuskan untuk memakainya di acara-acara khusus, seperti saat kami pergi bersama."
"Aku tidak berpikir aku memilih sesuatu yang luar biasa, meskipun … Yah, kurasa itu seperti kalian."
Yuuki sedang membaca buku referensinya dan Ootani sedang membaca manga shounen "Captain Tsubasa". Bahkan Yuuki sepenuhnya tahu bahwa itu adalah mahakarya yang tak lekang oleh waktu. Tapi, saat dia bertanya kenapa dia membacanya sekarang, tampaknya itu adalah "hal yang menarik di komunitas BL"… dan dia memutuskan untuk membiarkannya.
Dan kemudian, "SHOUKO-CHUAAAN!!"
Pintu kelas dibuka dengan kekuatan besar dan Fujii melompat masuk. Hari ini juga, seperti biasa, dia adalah pria tampan dengan wajah menyegarkan.
Sikap tenangnya yang dia tunjukkan saat dia mengusir para mahasiswa yang mencoba mengganggu Hatsushiro tempo hari menghilang ke dalam kehampaan. Dan, sekarang dia melompat ke arah Ootani dengan kekuatan yang bahkan membuat Lupo yang Ketiga kabur tanpa alas kaki.
Benar-benar mesum ...
"Hari ini kau juga terlihat luar biasa!! Untuk bulan madu kita, haruskah kita pergi ke Hawaii atau mungkin Eropa."
"HMMPH!!"
"GABO!?"
Sepatu milik Ootani melayang ke arah wajah Fujii.
"…Hei, itu barusan membuat suara membosankan yang sangat bagus, tapi apa kau baik-baik saja?"
Yuuki mengkhawatirkannya.
Namun, "...Ya, aku baik-baik saja. Sebaliknya, kupikir hal semacam ini sangat bagus," kata Fujii sambil berdiri, sedikit gembira, dengan wajahnya yang indah dengan bentuk sepatu. Dasar mesum.
"Jadi, Shouko-chan, bisakah kau menendangku sekali lagi?"
Ootani kemudian berbicara dengan mata seolah-olah dia melihat kotoran orang lain menempel di toilet.
"Tidak mau. Aku bahkan tidak ingin menyentuhmu, dasar mesum sialan."
"Aaah… Diperlakukan seperti ini juga membuat perasaan panas berangsur-angsur muncul di dalam diriku…"
Dia benar-benar mesum tak tertolong ..
Ootani menghela napas panjang dan mengembalikan pandangannya ke manga, seolah-olah dia tidak bisa menghadapinya lagi.
Yuuki kemudian berbicara dengan Fujii.
"Kau benar-benar hebat, ya. Kau bahkan pergi ke kelas kami di lantai yang berbeda hanya untuk mengacaukan Ootani."
"Nuh-uh, kali ini aku punya pesan untukmu, Yuuki."
"Untukku?"
"Ya. Wali kelasmu mungkin akan memberitahumu lagi, tapi aku disuruh memberitahumu untuk datang ke kantor kepala sekolah sepulang sekolah."
◇
Dan sekarang sepulang sekolah.
"Tapi, apa yang diinginkan kepala sekolah dengan memanggilku secara pribadi?" pikir Yuuki ketika dia tiba di depan pintu kantor kepala sekolah.
Yuuki memiliki lebih banyak interaksi dengan kepala sekolah daripada siswa biasa. Karena dia adalah mahasiswa penerima beasiswa SA, maka setiap semester ada wawancara sekali di mana dia akan disuruh untuk terus bekerja keras dalam studinya.
Namun, Yuuki, yang tidak pernah memiliki masalah tertentu, tidak pernah dipanggil karena alasan itu. Terakhir kali dan waktu sebelum nilaiku berada di puncak tahun ajaran, jadi tidak mungkin karena alasan itu, pikirnya.
Dengan pemikiran itu, Yuuki membuka pintu dan memasuki kantor kepala sekolah.
"Halo, Yuuki-kun. Bagaimana kabarmu?," kata kepala sekolah dengan suara lembut, duduk di meja kayu besar di depannya.
Kepala sekolahnya adalah seorang pria berusia sekitar lima puluhan dengan rambut beruban yang disisir ke belakang dan mengenakan setelan hitam. Melihat pakaian dan gaya rambutnya saja, dia bisa terlihat sangat menakutkan. Tapi, alisnya yang miring, wajahnya yang lembut dan cara bicaranya yang lembut tanpa tergesa-gesa memberi kesan bahwa dia hanyalah seorang orang tua yang baik hati.
Karena alasan itu, tidak ada habisnya jumlah orang yang terseret ke alam mimpi oleh pembicaraan kepala sekolah di pertemuan sekolah.
"Aku minta maaf karena memanggilmu ke sini. Kau selalu menggunakan waktu sepulang sekolah untuk belajar sendiri. Tapi, aku membuatmu menggunakan waktu itu untuk datang ke sini."
"Kalau hanya sebentar, tidak apa-apa. Jadi, ada keperluan Anda denganku?"
"Aah, tentang itu. Dia akan memberi tahumu lebih banyak tentang detailnya," kata kepala sekolah, mengarahkan pandangannya ke sofa untuk menerima tamu.
Duduk di sana ada dua orang yang mengenakan seragam bisbol.
Salah satunya adalah Fujii. Ketika matanya bertemu dengan Yuuki, dia menggerakkan mulutnya untuk membuat "Hei" ringan dan mengangkat tangannya.
Dan akhirnya, yang satunya adalah pria asing yang lebih muda dari kepala sekolah, usianya sekitar tiga puluhan.
"Hei, senang bertemu denganmu, Yuuki Yuusuke-kun. Aku Shimizu Kouji, pelatih klub bisbol mulai tahun ini," kata Shimizu-sensei, berdiri dari sofa. Dia tidak setinggi Fujii, tapi dia cukup tinggi. Wajahnya maskulin dan penuh vitalitas, kebalikan dari kepala sekolah.
Yuuki meraih tangan kanannya untuk berjabat tangan.
"Senang bertemu dengan Anda juga."
"...Ya, meskipun sudah lama tidak bermain bisbol selama hampir tiga tahun, kau benar-benar memiliki tangan yang bagus. Seperti yang diharapkan, kau layak menjadi Ace klub bisbol kami, Yuuki kun!!," kata Shimizu-sensei.
"…Iya?"
"Ah, tidak perlu khawatir. Bahkan aku memiliki periode di hari-hari sekolah menengahku di mana aku tidak dapat melakukan lemparan selama hampir satu tahun karena cedera. Tapi, sebagian besar periode kosong yang kau miliki dapat diperoleh kembali dengan kerja hati-hati dalam waktu kurang dari enam bulan. Tentu saja aku juga akan membantumu!!"
Suara itu sendiri bisa terdengar keras dan jelas, tetapi arti kata-katanya tidak jelas bagi Yuuki.
Yuuki menatap Fujii, mencoba bertanya, "Apa ini?" dengan matanya.
Fujii menggelengkan kepalanya, menyampaikan "Begitulah adanya." Ada sedikit kekesalan dalam ekspresinya.
Sebenarnya, entah bagaimana orang ini… aku merasa seperti pernah melihatnya di suatu tempat…
"Umm, apakah kita pernah bertemu di suatu tempat secara kebetulan?"
Shimizu-sensei kemudian sedikit mengernyitkan alisnya, lalu dia tertawa.
"HAHAHA, meski begitu kupikir itu nama yang cukup terkenal"
Fujii kemudian berbicara dengan Shimizu sensei.
"Bukankah aku sudah memberitahumu, Pelatih, jika Yuuki sudah lama tidak bermain baseball. Yuuki, Shimizu-sensei adalah mantan pemain baseball profesional."
"…Aah, Shimizu itu!!"
Yuuki akhirnya ingat.
Shimizu Kouji. Dia adalah mantan pemain baseball yang aktif sebagai pelempar pertama sejak tahun pertamanya sebagai lulusan sekolah menengah, yang juga telah memenangkan gelar seperti pemimpin strikeout |1| Karena cedera dan semacamnya, dia pensiun pada usia muda sembilan tahun yang lalu. Tapi, dia adalah eksistensi yang namanya setidaknya agak akrab bagi pemain baseball muda saat itu.
Cukup mengejutkan bahwa dia menjadi pelatih klub baseball di sekolah menengah kami.
Nah, kesampingkan itu sejenak.
"Jadi, urusan apa yang Anda miliki denganku, Shimizu-sensei?"
"Seperti yang kukatakan, sebagai ace klub kami."
Dan kemudian suara lembut kepala sekolah menyela pidato intens yang akan keluar dari mulut Shimizu-sensei lagi.
"Sekarang, tunggu sebentar, Shimizu-kun. Seperti biasa, saat kau bersemangat, sangat sulit untuk melakukan percakapan."
"Eh? Aah, maaf, Senpai. Saat ada talenta muda di depanku, aku hanya… Tolong maafkan aku, Yuuki-kun," kata Shimizu-sensei sambil menundukkan kepalanya.
Dari pertukaran mereka, sepertinya mereka memiliki hubungan Senpai-kohai di klub baseball sekolah menengah atau universitas.
"Dengan kata lain, Shimizu-kun mengundangmu untuk bergabung dengan klub baseball. Aku juga tahu bahwa kau cukup aktif dalam baseball selama tahun-tahun sekolah menengahmu. Dan mulai tahun ini sekolah kami akan lebih berusaha di klub baseball kami, kau tahu. Dan itulah bagian dari alasan kenapa kami mempekerjakannya. Jika seorang siswa seperti Yuuki-kun bisa masuk dan berperan aktif, sekolah kami juga akan berterima kasih… Meskipun begitu, aku juga berpikir bahwa akan sulit untuk mempertahankan nilaimu untuk beasiswa pada saat yang sama, tapi Shimizu-kun bersikeras, kau lihat. Jadi, setidaknya aku membiarkan dia berbicara denganmu tentang hal itu."
.... Begitu. Jadi, ini tentang itu.
"Maaf. Tapi, aku tida bisa. Kalau begitu, aku permisi dulu."
Yuuki berbalik dan membuka pintu tempat dia masuk.
"Ah, tunggu, Yuuki-kun!?"
"Pelatih, bukankah aku sudah memberitahumu bahwa itu tidak ada gunanya~"
Yuuki berjalan keluar dari kantor kepala sekolah sambil mendengarkan percakapan antara Shimizu-sensei dan Fujii.
◇
Setelah meninggalkan kantor kepala sekolah, Yuuki dengan penuh perhatian belajar di ruang belajar untuk pertama kalinya setelah beberapa saat.
Melihat matahari mulai terbenam, Yuuki mengemasi barang-barangnya dan meninggalkan ruang belajar.
Dan secara kebetulan, dia bertemu Fujii di gerbang sekolah.
"Hei, apakah kau mau pulang?"
"Ya, dan itu tidak biasa bagimu untuk selesai pada jam ini, Fujii."
"Sepertinya ada yang harus diurus oleh pelatih dan akhir-akhir ini kami juga sering menyelesaikannya lebih awal. Ayo pulang bersama sampai setengah jalan."
"Ya, ayo."
Dan kemudian Yuuki dan Fujii berjalan berdampingan.
"Tapi ini sudah cukup lama, bukan? Pulang bersama seperti ini," gumam Yuuki.
Sebelum bertemu Hatushiro, Yuuki akan tinggal dan belajar sendiri di ruang belajar seperti hari ini, dia tidak memiliki pekerjaan paruh waktu yang sering berakhir pada saat yang sama ketika latihan klub baseball berakhir. Jadi, Yuuki dan Fujii, yang menuju ke arah yang sama dalam perjalanan pulang sampai setengah jalan, secara alami mulai berbicara satu sama lain saat mereka berjalan pulang.
Yah, sejak kedatangan Hatsushiro, dia mulai berlari pulang dengan kecepatan penuh. Jadi, mereka tidak memiliki kesempatan untuk berbicara seperti ini akhir-akhir ini.
"... Apakah ini, yang dinamakan 'kau berhenti bergaul dengan teman-temanu dari kehidupan sekolahmu' setelah kau menikah?"
"Hm? Apa yang kau gumamkan?"
"Aah, tidak apa-apa. Bukan apa-apa, tidak apa-apa," kata Yuuki, menggelengkan kepalanya dengan kuat secara horizontal.
"…Pertama-tama, kita belum menikah, tidak, apa yang aku maksud dengan 'belum'… Yah, tentu saja, akhirnya…"
"Kau masih membuat banyak solilokui yang cukup sulit dipahami, ya, Yuuki," kata Fujii, tersenyum kecut.
"Aku minta maaf tentang hari ini, Yuuki."
"Hm? Aah, jangan khawatir tentang itu. Bahkan Shimizu-sensei mungkin juga berusaha keras untuk membuat klub yang dipercayakannya menjadi lebih kuat. Selain itu, terima kasih telah membantu Hatsushiro tempo hari."
"Yah, tentu saja, karena dia adalah pacar seorang temanku, itu normal untuk membantu," kata Fujii dengan wajah seolah mengatakan itu adalah sesuatu yang jelas.
Dia memang pria yang tampan sampai ke kepribadiannya. Dikatakan bahwa gadis-gadis, yang berbicara dengan Fujii secara langsung, akan sering menjadi penggemar yang lebih bersemangat daripada mereka yang hanya mengawasinya dari kejauhan. Dan kemudian ada rangkaian kejadian yang biasa di mana mereka akan melihat penyimpangannya terhadap Ootani, sampai dia diperlakukan sebagai pria tampan yang mengecewakan.
Sungguh, itu benar-benar sebuah misteri bagaimana dia menjadi seperti itu di depan Ootani…
"Dan Hatsushiro juga bilang dia ingin berterima kasih lain kali… Ah, aku akan mampir ke supermarket ini."
Dia ingat, kebutuhan sehari-hari seperti tisu toilet dan pasta gigi di rumah hampir habis. Dan sejak dia mulai tinggal bersama Hatsushiro, jumlah itu berkurang dua kali lebih cepat.
"Aah, kalau begitu kurasa aku akan membeli es krim untuk diriku sendiri. Aku entah bagaimana merasa ingin makan Super Cup |2|."
Dan kemudian Fujii juga berjalan ke supermarket dalam perjalanan pulang bersama Yuuki.
Fujii kemudian berbicara dengan Yuuki yang mengambil keranjang belanja.
"Kau tahu, pacarmu, aku hanya berbicara dengannya sebentar tapi dia gadis yang baik, bukan."
"YA!! Hatsushiro adalah gadis terbaik yang pernah ada. Tidak diragukan lagi!"
"Dan, kau juga sepertinya memiliki chemistry yang baik dengannya, Yuuki."
"A-Apa menurutmu begitu? Ayo~, bahkan sampai sejauh itu~. Ah, ngomong-ngomong, biarkan aku mentraktirmu es krim. Mungkin aku tidak bisa mentraktirmu sesuatu seperti Super Cup. Aku akan mentraktirmu Hagen," Yuuki menyarankan dengan wajah yang benar-benar lesu.
"Betapa mudahnya memahamimu, sahabatku…," kata Fujii sambil tersenyum masam.
Saat itulah, "Hmm? Yuuki. Bukankah itu Hatsushiro-chan?"
Apa yang ditunjuk Fujii di depan adalah Hatsushiro yang agak bermasalah membawa keranjang belanja di depan rak kubis.
◇
"Hei, Hatsushiro-cha-.."
"Aah, tunggu sebentar."
Yuuki menghentikan Fuuji yang mencoba memanggil Hatsushiro.
Dia sendiri kemudian memanggil Hatsushiro saat dia mendekatinya.
"…Ah, Yuuki-san."
Hatsushiro menundukkan kepalanya sambil masih memegang keranjang belanjaan.
Yuuki bertanya pada Hatsushiro dengan suara yang sedikit kecil.
"Uuh… Hei, Hatsushiro, apa kau baik-baik saja di sini?"
Faktanya, Yuuki tidak tahu bahwa Hatsushiro pergi keluar seperti ini untuk berbelanja. Meskipun cukup dekat dengan rumahnya, dia sedikit terkejut bahwa dia pergi sendirian.
"Iya. Kita kehabisan bahan di dalam lemari es. Jadi, aku memutuskan untuk datang ke sini untuk mencobanya. Kupikir aku baik-baik saja jika itu hanya untuk sedikit .."
Dia jelas tidak terlihat takut, bahkan dari mata Yuuki.
"…Ooh, begitukah."
"Iya. Dengan ini, sekarang aku bisa berbelanja sendiri tanpa bergantung pada Yuuki-san."
Hatsushiro mencengkeram tangan kanannya, yang tidak memegang keranjang belanjaan, dengan wajah penuh kemenangan.
Itu agak menawa, yang membuat Yuuki secara refleks mengelus kepalanya.
"Terima kasih, Hatsushiro."
"Yu-Yuuki-san. Ada apa, tiba-tiba…"
"Yah, aku hanya berpikir kau itu imut. Jadi, aku tidak bisa menahan diri."
"B-Begitukah. Fua ...."
Hatushiro tersipu, tampak bahagia, saat dia membiarkan dirinya dibelai oleh Yuuki.
"…Dengan ini, Yuuki-san bisa lebih menikmatinya."
"Hm? Lebih menikmatinya?"
"Iya. Itu karena sampai sekarang, aku menyuruh Yuuki-san membeli bahan-bahannya, jadi kupikir kamu akan tahu apa yang akan aku buat."
"Yah, kurasa begitu."
Yuuki tidak memiliki pengetahuan tentang memasak, tetapi seperti yang diharapkan, jika dia diminta untuk membeli ikan, dia akan menebak itu ikan bakar hari ini atau besok. Setidaknya dia tahu sebanyak ini.
"Itu sebabnya, kupikir akan menyenangkan untuk menantikan apa yang akan disajikan untuk makan malam."
"Yah, kurasa begitu."
Tentu saja, sangat menyenangkan untuk kembali ke rumah dan menemukan bahwa itu adalah makanan favorit seseorang untuk makan malam.
"Apakah kamu ingat pertama kali kamu memakan masakanku, Yuuki-san?," tanya Hatsushiro.
"Tentu saja," Yuuki mengangguk antusias. Jika dia mengatakannya, dia tidak akan pernah melupakan rasa udon yang dia makan saat itu.
"Saat itu, kamu terkejut dan sangat senang dengan makanan yang aku masak untukmu, kan? Bahkan sekarang, aku masih ingat betapa bahagianya perasaanku saat itu… Itu sebabnya, jika aku bisa membuatmu bahagia seperti itu lagi, maka..."
"…Aku mengerti."
Yuuki sangat senang mengetahui bahwa Hatsushiro sangat senang tentang waktu itu, sehingga dia bingung bagaimana harus bereaksi dan menggaruk pipinya sendiri.
Dia kemudian merasakan sensasi hangat di kepalanya. Itu adalah Hatsushiro, yang meregangkan tubuhnya dan membelai kepala Yuuki.
"E-Eh, Hatsushiro ..."
"Kamu sangat imut, jadi aku hanya ... Umm, apa kamu tidak menyukainya?"
"…Tidak sama sekali, aku senang," jawab Yuuki dan kemudian Hatsushiro memasang wajah bahagia.
Uh-huh. Ini memalukan. Wajahku juga semakin panas.
Tapi ya, rasanya menyenangkan sekali kepalaku dibelai oleh Hatsushiro. Ini agak melegakan…
"Hei, pasangan bucin di sana. Bisakah kau berhenti menyebarkan suasana manis yang memuakkan itu di depan umum dan memasukkanku ke dalam percakapan juga?," kata Fujii, membuat senyum masam yang mirip dengan yang pernah dibuat Ootani.
◇
Untuk saat ini, mereka memutuskan untuk melakukan dome shopping bersama.
"Hatsushiro, biarkan aku membawa keranjangnya."
"Terima kasih banyak."
"Hm? Tidak mendapatkan telur?"
"Iya. Ada obral khusus di hari senin, jadi aku berpikir untuk membelinya kalau begitu."
"Begitu, ya. Ah, terakhir kali kau mengatakan bahwa basis sup mie hampir habis, bukan. Haruskah kita membelinya?"
"Memang. Salah satu yang ukuran lebih besar, tolong ya ..."
"Oke ...."
"....."
"Ada apa, Fujii?"
"Apakah ada yang salah, Fujii-san?"
Melihat Yuuki dan Hatsushiro memasukkan barang ke keranjang belanja mereka, Fujii membuat tampilan yang agak rumit.
“Tidak, aku hanya berpikir daripada pacaran, kalian lebih terlihat seperti pasangan yang sudah menikah. Maksudku, Yuuki, kau juga mengerti keadaan lemari es dan dapur Hatsushiro-chan."
"Eh, aah, ya, aku sering mampir untuk makan."
Bukannya dia tidak mempercayai Fujii, tapi fakta bahwa mereka tinggal bersama mungkin bukan sesuatu yang bisa dia ceritakan.
"Hmm, baiklah. Selain itu, apa kau ingin mampir ke restoran keluarga di sana kalau kau punya waktu setelah ini? Aku juga ingin mengobrol sedikit dengan Hatsushiro-chan, kau tahu ..."
Mendengar apa yang dikatakan Fujii, Yuuki menatap Hatsushiro.
Hatsushiro lalu mengangguk kecil.
"…Benar juga. Aku juga ingin berterima kasih dengan benar atas apa yang kau lakukan tempo hari .."
◇
Ketiganya tiba di restoran keluarga terdekat.
Mereka membuka menu dan kemudian memilih hidangan.
"Baiklah, kurasa aku akan memesan spageti napolitan. Bagaimana dengan kalian berdua?"
"Hmm, aku akan memesan makanan set ikan bakar ini."
"Aku belum pernah melihat seseorang memesan itu di restoran keluarga sebelumnya..."
"Betulkah? Hmm, yah seperti itulah."
Tentu saja, Yuuki sebelumnya mungkin akan memilih sesuatu yang berbeda. Hanya saja, Yuuki saat ini sudah terbiasa dengan masakan Hatsushiro. Jadi, sekarang dia adalah orang yang benar-benar menyukai makanan Jepang.
"Apa yang akan kamu inginkan, Hatsushiro?"
"… umm."
Jari ramping Hatsushiro menunjuk ke halaman terakhir menu.
"Yang ini .."
"Pancake? Apa kau yakin? Ini adalah menu untuk anak kecil, jadi jumlahnya tidak banyak. Kalau kau ingin memiliki makanan yang baik, yang di halaman sebelumnya lebih baik."
Hatsushiro sedikit menggelengkan kepalanya.
"Tidak, ini saja .."
"…Aku mengerti."
"Baiklah, nanti aku akan memanggil pelayan."
Fujii memanggil pelayan yang lewat dan kemudian memberinya pesanan.
Pelayan wanita muda itu tampak sedikit gugup saat melihat wajah tampan Fujii.
Setelah memberikan pesanan mereka, Yuuki melihat pelayan telah mundur ke dapur, "Tapi kau benar-benar luar biasa, ya," dan berkata kepada Fujii.
"Hm? Tentang apa?"
'Yah, tentang betapa disukainya dirimu. Maksudku, bahkan pelayan sebelumnya tersipu saat dia melihatmu."
"Hmm, tapi kau tahu, menurutku itu bukan sesuatu yang luar biasa., sungguh."
Kesopanan itu terlihat menjengkelkan, kau tahu, pikir Yuuki. Sejauh yang Yuuki tahu, tidak ada orang yang bisa melakukan apapun sebaik Fujii.
"Aku juga berpikir bahwa Fujii-san adalah orang yang luar biasa. Beberapa hari yang lalu, kau juga dengan cepat menyelesaikan situasi tanpa menimbulkan konflik apa pun. Terima kasih banyak telah membantuku saat itu," kata Hatushiro, menundukkan kepalanya.
Fujii kemudian berbicara sambil tersenyum.
"Bagaimanapun, kau adalah pacar dari dermawan dan sahabatku. Wajar saja jika aku ingin membantumu."
"Dermawan ... ?"
Hatsushiro memiringkan kepalanya. Dia tahu bahwa mereka adalah teman dekat, tapi ini pertama kalinya dia mendengar bahwa Yuuki adalah dermawannya.
"Aku juga penasaran tentang itu untuk sementara waktu. Kurasa, aku juga tidak pernah membantumu dan kau juga tidak berbicara ketika aku bertanya."
“Itu karena kupikir itu juga bukan sesuatu yang perlu dibicarakan. Hmm, tapi ya… apa kau mau mendengarnya, Hatsushiro-chan?”
"Eh, kupikir begitu…"
Hatsushiro kemudian berbicara, terlihat sedikit malu.
"Kalau tentang Yuuki-san, aku ingin tahu…"
"Hmm, begitu? Kau benar-benar dicintai, ya, Yuuki. Aku iri padamu, bajingan. Yah, kurasa aku akan bicara kalau begitu."
Fujii meneguk air dari gelasnya dan mulai berbicara.
"Pertama kali aku bertemu Yuuki adalah di turnamen musim semi di tahun kedua sekolah menengah. Pada saat itu, aku adalah ace dan pemukul keempat |3| , yah, sudah seperti itu sejak tahun pertama."
"Sejak tahun pertama, kan? Seperti yang diharapkan, kamu luar biasa."
"Yah, kurasa kau benar… Aku tidak bermaksud menyombongkan. Tapi untuk waktu yang lama, aku selalu bisa melakukan apapun bahkan tanpa berusaha."
"Itu hal yang sangat menjengkelkan yang kau katakan di sana," kata Yuuki dengan wajah heran.
Tapi tentu saja, meskipun nilai Fujii selalu ditempatkan dalam peringkat satu digit di tahun ajaran mereka, dia tidak pernah melihat Fujii belajar dengan susah payah.
"Itu sebabnya, kau tahu, ini agak membosankan. Bahkan menjadi ace dan pemukul keempat, itu bukan karena aku ingin menjadi spesial, aku hanya biasa melakukan latihan klub dan sebelum aku menyadarinya, aku menjadi seperti itu. Aku tidak senang atau bangga atau semacamnya. Bagaimanapun, aku seperti ... merasa acuh tak acuh.."
Namun, di ronde pertama turnamen regional, seorang pelempar yang belum pernah dilihat Fujii muncul di hadapannya.
"…Dan itu Yuuki-san?"
"Benar sekali. Dan aku cukup yakin dia tidak ada ketika aku masih di tahun pertama juga"
"…Itu karena aku melakukannya hanya sebagai hobi. Aku juga tidak serius bergabung dengan klub. Waktu itu guru wali kelasku di tahun kedua ingin menambahkan sedikit warna pada nilaiku. Jadi, aku hanya duduk dan hanya membantu dalam permainan."
Dengan ekspresi yang sedikit canggung, Yuuki meletakkan tangannya di dagunya dan melihat ke arah jendela.
"Menambahkan sedikit warna pada nilaimu?"
"Aku praktis tidak melakukan apa-apa selain baseball sampai tahun keduaku. Nilaiku hanya beberapa digit dari bawah, kau tahu.."
Hatsushiro mengedipkan matanya karena terkejut karena terlalu berbeda dari Yuuki saat ini.
Fujii tertawa kecil melihat pemandangan itu.
"Jadi, yah, kami bermain game ..."
* * *
Bahkan sekarang Fujii masih ingat bagaimana firasat buruknya saat Yuuki mengambil alih pitcher di babak pertama.
Tatapan matanya tidak biasa. Tentu saja, semua orang juga serius. Namun, keseriusan Yuuki sama sekali tidak pada level siswa sekolah menengah.
Dan kemudian, hasilnya...tidak berbeda dengan firasat buruk Fujii. Ini kekalahan total timnya.
Fujii dan rekan satu timnya bahkan tidak bisa memukul bola yang dilemparkan oleh Yuuki, pelempar awal dan benar-benar dimatikan. Fujii, yang saat itu tingginya lebih dari 180cm, memiliki kecepatan bola yang lebih cepat. Namun, baik itu teknik atau akurasi, pitching Yuuki hanya pada level yang berbeda.
Di sisi lain, ketika Fujii benar-benar bertahan dalam bunting dan fouling untuk mencapai base pertama, dia memberikan tiga pukulan kepada Yuuki yang memukul tiga hit tiga base.
Pemain bernama Yuuki menunjukkan bagaimana dia benar-benar berada di liga yang berbeda.
Setelah permainan, Fujii dan teman-temannya pergi ke restoran keluarga untuk makan dalam perjalanan pulang dan dia kebetulan melewati tempat kosong di mana dia melihat Yuuki.
Yang mengejutkan, Yuuki sedang berlatih dengan seseorang yang mungkin adalah Ayah Yuuki. Bahkan setelah melemparnya dengan sempurna, dia melempar bola dengan tatapan putus asa sementara Ayahnya menunjukkan poin refleksi hari ini. Apalagi bola yang dia lempar jelas lebih kuat dan cepat dari yang ada di game.
Jadi bagi Yuuki, permainan beberapa waktu yang lalu mungkin semacam latihan untuk menahan peringkat yang lebih rendah tanpa menggunakan kekuatan dan bahunya sebanyak mungkin.
Bagaimana aku harus mengatakannya, dasar-dasarnya berbeda, pikirnya. Dibandingkan dengan Yuuki, dia hanyalah seorang amatir dengan keterampilan motorik yang sedikit lebih baik.
Bola yang gagal ditangkap Yuuki bergulir ke kaki Fujii, saat dia melihat Yuuki dengan takjub. Fujii mengambil bolanya.
Saat dia menyerahkan bola kepada Yuuki yang datang untuk mengambilnya, "Kau benar-benar luar biasa, Yuuki-kun," katanya kepada Yuuki.
Dan untuk komentarnya, 'Siapa, kau?,' jawab Yuuki.
Sepertinya Fujii tidak lebih dari objek sepele bagi orang di depannya. Itu hal pertama yang dirakannya. Mungkin karena orang-orang di sekitar Fujii selalu memujinya jenius atau seperti pangeran, meskipun orang yang bersangkutan tidak menginginkannya.
Yuuki melipat tangannya dan berpikir sejenak, lalu dia berbicara.
'Aah, kau adalah orang yang melempar lemparan yang membosankan itu, ya. Kau sebaiknya mulai melempar sedikit lagi. Ketika kau lelah, terlihat jelas dari ayunan lenganmu, kau akan melempar kurva. Dan terima kasih telah mengambil bolanya'.
Tanpa sedikitpun niat buruk, Yuuki meninggalkan kata-kata ini dan kembali ke latihannya sendiri.
Saat Fujii tertegun beberapa saat, yang bisa dia lakukan hanyalah menatap latihan Yuuki.
* * *
"Yuuki-san, waktu SMP pasti kamu berbicara cukup kasar, kan."
Hatsushiro tampak terkejut.
"…Itu benar-benar memberiku perasaan yang sangat campur aduk saat kau berbicara tentangku yang menyombongkan diri."
Dengan wajah yang tak terlukiskan, Yuuki memasukkan makanan set ikan bakar, yang dibawakan kepadanya saat Fujii berbicara, ke dalam mulutnya.
"Yah, Yuuki pada waktu itu benar-benar memberikan perasaan sebagai iblis baseball. Lagipula, apa yang dia katakan padaku itu benar."
"Jadi, sejak itu Fujii-san menjadi termotivasi dan kemudian mulai bekerja keras dalam baseball… Benarkah?"
Karena alasan itu, Yuuki adalah seorang dermawan yang telah menyelamatkan Fujii dari kurangnya gairah.
Namun, Fujii menggelengkan kepalanya.
"Nuh-uh. Keesokan harinya, aku mencoba melakukan pelatihan mandiri yang keras seperti Yuuki, kau tahu. Tapi aku bahkan tidak bisa bertahan selama tiga hari."
Fujii terkekeh dan mengangkat bahu.
"Bahkan sekarang kau selalu latihan sampai larut malam, kan, Fujii."
"Iya? Jadi, itu alasannya ..."
"Dia membuatku menyadarinya. Aku menyadari bahwa … 'Aku bukan orang yang hebat'," kata Fujii sambil dengan terampil memutar-mutar Napolitan-nya di sekitar garpunya.
"Dan kau tahu, sampai saat itu lingkunganku terus mengatakan bahwa aku adalah seorang jenius, seolah-olah aku adalah yang terhebat yang pernah ada. Itu sebabnya aku juga berpikir bahwa mungkin aku adalah salah satunya. Dan itulah kenapa aku merasa seperti aku harus melakukan sesuatu yang benar-benar luar biasa untuk membuat orang senang, kau tahu. Aku secara sewenang-wenang diyakinkan begitu. Kupikir, aku harus hidup seperti protagonis, yang bersinar lebih terang dari siapa pun di panggung terbaik, di mana aku bisa menjadi yang paling bersemangat seperti di manga. Tapi kemudian, aku mengerti bahwa aku yang sebenarnya hanyalah seorang pecundang."
"Tapi, aku tidak berpikir bahwa kau bukan siapa-siapa, Fuji-san." [T/N: Mungkin maksud Hatsushiro 'dia' Fujii bukan orang seperti yang dia 'Fujii' pikirkan]
"Misalnya, dalam ujian reguler aku selalu masuk sepuluh besar… tapi tempat pertama jatuh ke Yuuki. Aku tidak berpikir aku bisa belajar sekeras Yuuki sama sekali. Yah, itu sebabnya dia pria yang membosankan. Ketika aku melihatnya seperti itu, itu menjadi jauh lebih mudah. Sepertinya aku menyadari, bahwa aku tidak harus hidup begitu dramatis seperti itu dan aku hanya bisa cekatan dan bersenang-senang sejauh yang kubisa."
Fujii menggigit Napolitan-nya.
"Ya, ini enak. Tidak ada yang bisa membuatku bersemangat, tetapi sejak itu, kehidupan sehari-hariku menjadi sangat menyenangkan. Aku datang untuk bisa menikmati keseharianku, seperti sekarang saat makan enak di restoran keluarga Napolitan. Dan itulah kenapa Yuuki adalah dermawanku."
Yuuki yang terdiam beberapa saat kemudian berbicara.
"Bagaimana kalau kau berusaha keras dalam baseball sekarang?"
"Tidak mau, itu sangat menyebalkan," kata Fujii sambil menaburkan keju di Napolitan-nya.
◇
Setelah berpisah dengan Fujii di restoran keluarga, Yuuki dan Hatsushiro kembali ke rumah.
"Fiuh. Untuk saat ini aku akan meletakkan barang-barang yang kita beli di depan lemari es, oke."
"Iya, aku akan mengurus sisanya, jadi tolong luangkan waktumu, Yuuki-san."
Yuuki menerima sarannya dan menuju ke ruang tamu terlebih dahulu.
Karena Hatsushiro bertanggung jawab atas dapur, mungkin akan merepotkan jika Yuuki ikut campur.
Yuuki meletakkan barang-barangnya dan menarik napas saat dia duduk di kursi.
Aku tidak memiliki pekerjaan paruh waktu hari ini. Karena itu aku bisa menghabiskan waktu luang dengan Hatsushiro dan Fujii di restoran keluarga. Mengesampingkan itu, sekarang aku harus lanjut belajar.. ujian juga semakin dekat.
Saat Yuuki membuka buku referensinya di atas meja, 'Jangan lari hanya karena kau merasa tidak melakukan sesuatu!! Yuusuke!!,' sebuah suara yang sangat nostalgia bergema di dalam kepalanya.
Fokus, fokus, pikirnya, menatap buku referensinya mencoba berkonsentrasi.
Namun, "... Aa," dia terus terganggu. Yuuki menggaruk kepalanya.
"…Fokus, wahai diriku, fokus," gumamnya saat dia mulai memecahkan masalah.
◇
"…Fiuh, kurasa sudah hampir waktunya."
Setelah sekitar lima jam belajar, dengan waktu istirahat untuk mandi, itu menjadi waktu yang biasa untuk tidur.
"Kerja bagus, Yuuki-san."
Hatsushiro membawakannya secangkir teh hangat.
"Aah, terima kasih."
Yuuki merapikan buku referensi di meja dan membuat persiapan untuk sekolah besok, sambil meminum teh yang dibuat Hatsushiro.
Setelah itu semua selesai dan dia menghabiskan tehnya, saatnya untuk yang biasa.
Yuuki duduk di depan tempat tidur. Dan kemudian Hatushiro duduk di sebelah kanannya.
Hatsushiro bersandar pada tubuh Yuuki dan tangan kanan Yuuki dan tangan kiri Hatsushiro saling tumpang tindih.
"....."
"......"
Hal seperti ini sudah rutinitas bagi mereka berdua sebelum tidur yang sudah berlangsung sejak malam mereka bermain game bersama untuk kedua kalinya.
Suhu tubuh hangat Hatsushiro menenangkan kepala Yuuki, yang memanas karena belajar.
"…Tangan Yuuki-san."
Hatsushiro meletakkan tangan Yuuki yang dia pegang di pangkuannya sendiri.
"Alasan kenapa kulitnya keras seperti ini, itu karena kamu dulu bermain baseball, kan," kata Hatsushiro sambil menyentuh ujung jari tengah tangan kanan Yuuki dan pangkal jari kelingkingnya. Area itu dulunya melepuh saat dia bermain baseball. Itu adalah perasaan yang tak terlukiskan, di mana dia tahu itu disentuh oleh Hatsushiro tetapi dia tidak merasa geli karena beberapa bagian kulitnya mengeras, membuatnya menjadi tempat yang kurang sensitif.
"Meski begitu, itu mulai menjadi seperti tangan yang cukup normal, tahu. Saat aku melakukan itu, tanganku pasti akan terluka di beberapa jari."
Sambil bermain-main dan membelai bagian yang mengeras, Hatsushiro berbicara.
"…Fufu, ini sulit."
.... Ah, itu barusan. Membuatku sedikit merasa aneh.
Dia benar-benar dalam masa remaja.
Yuuki menggelengkan kepalanya dan mengusir pikiran duniawi, dan kali ini, dia meraih tangan Hatsushiro dan menatapnya.
"Tangan Hatsushiro sangat indah, tidak kasar seperti milikku."
"Apakah begitu?"
"Ya, tanganmu bukan cuma indah saja. Tapi, itu tangan yang selalu bekerja keras dengan serius."
Tangan Hatsushiro kasar di beberapa bagian. Mungkin karena dia biasanya memasak dan mencuci. Dia pernah mendengar bahwa pria jarang mengalami kulit kering setelah bekerja dengan sedikit air, tetapi kulit wanita sering kali langsung menjadi kasar. Itulah mengapa bagian kasar di tangan Hatsushiro adalah bukti bahwa Hatsushiro biasanya bekerja keras untuk Yuuki.
"Terima kasih untuk semuanya," kata Yuuki sambil mengelus bagian kasar di tangan Hatsushiro selembut mungkin.
"…~!!"
Dan kemudian Hatsushiro menekan kepalanya di bahu Yuuki dan mengusapnya.
"A-Ada apa ..."
"Ini salah Yuuki-san… Ada apa sebenarnya, mou…"
Dan mereka berdua menikmati waktu yang damai dan tenang, tapi kemudian, "...Hei, Yuuki-san. Bolehkah aku menanyakan alasan kenapa kamu berhenti bermain baseball?" tiba-tiba Hatsushiro bertanya.
"Hm? Apa kau penasaran?"
"Eh, i-iya. Kamu sepertinya menganggapnya cukup serius, jadi aku penasaran. Tapi… yang lebih penting…"
Hatsushiro menundukkan kepalanya sedikit dan mengacak-acak rambutnya dengan tangan kanannya yang bebas.
Aah, sepertinya dia agak ragu untuk mengatakannya atau tidak...
Yuuki menekan tangannya yang dia pegang, "Tidak apa-apa, lanjutkan dan katakan," dan menyampaikan perasaan seperti itu.
Sepertinya Hatsushiro menerima perasaan itu dengan benar.
"…Kamu tidak bisa berkonsentrasi belajar sebanyak itu hari ini, kan?"
"Aah, jadi kau memperhatikannya."
Dia pasti tidak bisa berkonsentrasi terlalu banyak hari ini. Apalagi di awal dimana pikirannya sedang tidak pada tempatnya dan dia tidak mampu menyelesaikan bahkan sepertiga dari soal yang biasa dia kerjakan.
"Ya, itu karena aku selalu melihatnya. Aku suka melihat profilmu saat kamu belajar… Yuuki-san."
"O-Ohh…"
Kata-katanya membuat wajahnya memerah.
"Jadi, kupikir mungkin alasan kenapa kamu tidak bisa berkonsentrasi hari ini, adalah karena pembicaraan dengan Fujii-san tentang waktu kamu dulu bermain baseball. Umm… dan aku ingin tahu apakah itu ada hubungannya dengan alasan kamu berhenti bermain baseball."
Hatsushiro menatap mata Yuuki dan berbicara.
"Jika berbicara denganku bisa membuatmu merasa lebih baik… aku akan dengan senang hati mendengarkannya .."
"…Ya, aku dengan senang hati akan memberitahumu .."
Semuanya telah dilihat, bukan. Kurasa aku tidak akan bisa membohongi pacarku mulai sekarang, pikirnya.
"Bagaimana aku harus mengatakanya… Yah, ini juga bukan cerita seperti itu. Kupikir ini cerita yang relatif biasa, kau tahu ..."
Yuuki kemudian bertanya pada Hatsushiro.
"Nee, Hatsushiro. Apa kamu tahu 'Hoshi Ittetsu'?"
"Eh? I-Iya. Dia Ayah dari protagonis di 'Star of the Giants', bukan?"
Dia telah berpikir bahwa Hatsushiro tidak akan tahu karena dia tidak berpengalaman tentang banyak tentang hal seperti itu. Tapi, yang mengejutkan, sepertinya dia tahu.
"Ya, aku sudah memberitahumu sebelumnya bahwa orang tuaku meninggal ketika aku masih di sekolah menengah, kan?"
"Iya ...."
"Orang tuaku, kau tahu, dia seperti pria 'Hoshi Ittetsu' itu."
* * *
'Jangan lari hanya karena kau merasa tidak bisa melakukan sesuatu!! Yuusuke!!"
Itu adalah ayah Yuuki Yuusuke, ungkapan favorit Yuuki Yuujirou.
Sepertinya pria ini, yang mengelola pertanian di pedesaan, telah membual 'Aku akan menjadikan orang ini pemain baseball profesional'
sejak Yuuki berada di perut Ibunya dan begitu Yuuki tumbuh lebih besar, dia segera melatih Yuuki dengan pelatihan spartan yang ketinggalan zaman. Meskipun tidak ada hukuman fisik yang berlebihan, pelatihan tanpa kompromi dan tanpa keluhan yang menyeluruh membuat orang-orang di sekitarnya mengatakan bahwa dia seperti Ayah dari protagonis dalam manga baseball 'Star of the Giants' "Hoshi Ittetsu".
Melihat ini sendirian, Yuuki akan terlihat seperti anak malang yang memiliki masa kecil yang menyakitkan karena ego Ayahnya. Namun, 'Diam kau orang tua sialan!! Coba lempar sendiri kalau begitu!!', sebagai seorang anak, Yuuki memiliki semangat bersaing untuk melempar bola sambil meneriaki ayahnya yang keras kepala.
Yuuki menghabiskan hari-harinya diwarnai dengan warna baseball di bawah bimbingan ketat ayahnya, tetapi Yuuki tidak terlalu ingat bahwa itu sulit. Lagi pula, itu adalah sesuatu yang telah dia lakukan sejak dia bisa memahami apa yang terjadi di sekitarnya dan dia tidak suka hanya menjadi lebih baik dalam baseball. Dia akan bangun pagi-pagi dan berlatih dengan Ayahnya, kemudian sepulang sekolah dia akan berlatih dengan klub baseball, setelah itu dia akan berlatih dengan Ayahnya lagi. Pada hari libur, mereka akan berlatih sambil berteriak satu sama lain sepanjang hari. Dia melanjutkan hari-hari seperti itu tanpa bosan.
Itu adalah norma bagi Yuuki Yuusuke.
Namun, kehidupan sehari-hari seperti itu tiba-tiba menemui ajalnya.
Itu terjadi di tahun kedua sekolah menengahnya. Ayahnya, Yuuki Yuujirou, meninggal dunia.
Penyebab kematiannya dijelaskan kepadanya. Tapi, dia tidak terlalu mengingatnya. Dia yakin itu adalah kondisi jantung atau sesuatu.
* * *
"…Yang kuingat dengan baik adalah bahwa aku tidak menangis di pemakaman orang tuaku. Adik perempuan dan ibuku menangis dan aku mengingatnya dengan baik karena kupikir aku juga harus menangis."
"....."
Hatsushiro mendengarkannya tanpa mengatakan apapun.
Yuuki kemudian melihat jam.
"Ya, sepertinya ini sudah lewat dari waktu biasanya. Hatsushiro, apa kau lelah?"
Hatsushiro menggelengkan kepalanya perlahan.
"…Tolong biarkan aku mendengar lebih banyak tentang itu. Dengan kata lain, kamu berhenti bermain baseball karena kaget, apakah itu yang terjadi, Yuuki-san?"
"Hm, entahlah. Daripada kaget, bagaimana aku harus mengatakannya ...."
Yuuki mengalihkan pandangannya ke atas seolah-olah dia sedang menatap pemandangan lama di kejauhan.
"Ketika orang tuaku meninggal, aku tidak perlu melakukan latihan keras di pagi dan malam hari seperti orang bodoh lagi, dan saat aku bermalas-malasan tidak melakukan apa-apa, aku tidak dimarahi dengan sesuatu seperti 'Lakukan latihan ayunan lagi. !!' lagi. Dan klub baseball juga baru saja mendapat masalah dan diskors untuk waktu yang lama. Dalam periode waktu sampai pemakaman orang tuaku selesai, orang tua dan baseballku benar-benar menghilang dari kehidupan sehari-hariku...."
Mungkin juga tidak memahaminya dengan baik, Yuuki kemudian berbicara dengan kurang percaya diri.
"Setelah itu, ern… gimana yah ngomongnya ..... Kurasa aku bisa mengatakan panasnya telah mendingin. Dan aku bertanya-tanya mengapa aku bermain baseball. Aku tidak pernah memikirkan kenapa aku bermain baseball sebelumnya. Tapi, aku tidak bisa menemukan alasannya. Sebelum aku menyadarinya, berbulan-bulan berlalu tanpa aku menyentuh bola, sarung tangan… Tapi bukan berarti aku juga tidak menyukainya. Yang kemudian membawaku ke sini,. Aah kalau dipikir-pikir, kurasa aku belum pernah menyentuh peralatan baseball bahkan sejak orang tuaku meninggal.."
Yuuki menatap tajam ke tangan kirinya, yang tidak memegang tangan Hatsushiro, sambil membuka dan menutupnya.
Tangan itu adalah tangan yang biasa memakai sarung tangan sepanjang hari pada hari libur dan semacamnya, tapi dia tidak bisa mengingat rasanya.
"Sungguh… aku sendiri tidak mengerti, alasan kenapa aku berhenti baseball. Tapi, aku bertanya-tanya kenapa aku mengingat frasa favorit orang tuaku, sekarang sepanjang masa. Dia mungkin menyuruhku bermain baseball sampai aku mati, bajingan keras kepala itu."
Kemudian dia tertawa kecil.
"Kurasa itu saja. Maaf, Hatsushiro, aku tidak bisa menceritakannya padamu dengan baik."
"....."
Hatsushiro menatap wajah Yuuki dengan saksama, tapi tak lama kemudian, dia mencondongkan tubuh ke depan dan berbicara,
"Yuuki-san ..."
"Y-Ya?"
Untuk Yuuki, yang sedikit terguncang karena wajahnya yang cantik tiba-tiba mendekat pada jarak di mana hidung mereka sepertinya bisa bersentuhan, Hatsushiro berbicara.
"Maukah kamu bermain tangkap tangan denganku?"
◇
Pada hari berikutnya, Sabtu.
Setelah kelas Sabtu bulanan berakhir di pagi hari, Yuuki pergi ke ruang klub baseball dan meminjam dua sarung tangan dan bola dari Fujii, yang baru saja menyelesaikan kegiatan klub.
Dan kemudian Yuuki dan Hatsushiro makan siang bersama, yang dibuat oleh Hatsushiro, dan menuju ke tepi sungai terdekat.
Pukul, pukul, sudah lama ia tidak memukul tangan kirinya yang memakai sarung tangan dengan tangan kanannya. Oh ya, rasanya seperti ini.
"Tapi, apa yang terjadi? Tiba-tiba ingin main tangkap .."
"Setelah mendengarkan cerita Yuuki-san, aku merasa ingin mencoba baseball ..."
Hatushiro mengenakan jersey, memegang bola di tangannya dengan sarung tangan yang sedikit kebesaran.
"Apa kau pernah bermain baseball sebelumnya?"
"Belum. Padahal aku udah pernah nonton. Kalau begitu aku akan melempar sekarang, Yuuki-san… Sini!!," kata Hatsushiro sambil melempar bola.
"Ups ..."
Meskipun jarak mereka dekat, bola berbelok ke arah yang sama sekali tidak terduga. Yuuki melompat ke sana dan entah bagaimana berhasil menangkapnya dengan sarung tangannya.
"Maafkan aku!!"
"Aah, tidak apa-apa, tidak apa-apa. Begitulah awalnya .."
Jelas bukan teknik melempar dari orang yang berpengalaman, namun, itu cukup bagus untuk pemula.
"Tangkap ini .."
Yuuki memutar lengannya dengan ringan dan dengan ringan melempar bola.
"Wah!!"
Bola yang Yuuki lempar tepat ke dalam sarung tangan Hatsushiro dan mengeluarkan suara tamparan kering.
"…Menakjubkan. Berbeda dari lemparanku, itu langsung ke sasaran."
"Ya, sudah terlalu lama lengan dan tubuhku tidak cocok. Rotasinya lemah dan porosnya juga mati."
"Huh, begitukah… Ini!!"
Sekali lagi, Hatsushiro melemparkan bola kembali padanya. Kali ini ia berbelok ke atas, bukan ke kiri atau ke kanan.
Yuuki juga dengan ringan melemparkan kembali bola sambil mengingat perasaan lama.
Sekali lagi cocok dengan sarung tangan Hatsushiro. Kontrolnya akurat, tapi seperti yang diharapkan, Yuuki sama sekali tidak bisa melempar seperti dulu.
"...Sebenarnya, tangkapanmu sangat bagus, Hatsushiro. Pemula bahkan tidak bisa menangkapnya ketika itu datang langsung di depan mereka, kau tahu?"
"Begitukah?," kata Hatsushiro sambil melemparkan kembali bolanya.
Kali ini, Yuuki hanya sedikit melenceng dari posisi set up.
Aku menjadi lebih akurat dengan pengembalianku, kurasa persepsiku baik-baik saja? Dalam hal ini mungkin tidak apa-apa untuk menambah jarak.
"Apa tidak apa-apa jika aku melemparkannya sedikit lebih jauh?"
"I-Iya, silahkan ..."
"Oke .."
Yuuki mundur satu langkah, lalu melempar bolanya.
Itu adalah lemparan yang lebih kuat dari yang sebelumnya, tapi Hatsushiro menangkapnya dengan benar.
Dia sangat pandai dalam hal ini. Meskipun yang barusan itu sedikit meleset.
"Apakah tidak apa-apa jika dari jauh?"
"Iya .."
Yuuki menangkap bola yang dilempar Hatsushiro dan mundur selangkah lagi.
Meski begitu, sejak tadi, lemparannya sendiri sangat buruk. Hatsushiro memujinya, tapi menurut Yuuki, itu adalah pekerjaan yang sangat buruk.
"…Jika orang tua itu melihat ini, aku pasti akan dimarahi," gumamnya sambil melempar bola.
Bola lemparan dari Hatsushiro datang kepadanya.
Sedikit demi sedikit, Yuuki meningkatkan jarak di antara mereka.
Dan sementara itu, Yuuki juga mencoba mengingat perasaan lama. Tapi, dia tidak bisa menggerakkan tubuhnya secara konsisten dengan cara apa pun dan dia tidak bisa mentransfer kekuatan ke bola dengan baik. Masa kosong adalah hal yang sangat menakutkan.
Dia merasa seperti bisa mendengar suara marah Ayahnya.
'Jangan melempar dengan tanganmu!! Lemparkan dengan tubuh bagian bawahmu!!'
Diam. Kau memegangnya di tanganmu sehingga kau melemparkannya dengan tanganmu. Sebut saja membuat langkah dengan tubuh bagian bawah dan membuat gerakan besar dengan tubuh bagian atas. Apa yang kau katakan sulit untuk dipahami.
Yuuki melempar bola.
'Jaga rasa di ujung jarimu!! Pada akhirnya kau harus memotong bola dengan ujung jarimu!!'
Itu hanya tergantung pada orangnya. Dalam kasusku, aku harus berpikir untuk mendorongnya agar berputar.
Yuuki melempar bola.
'Lihat baik-baik ke mana kau akan pergi dan lemparkan ke tengah!! Masukkan pikiranmu ke dalamnya!! Pikiranmu!!'
Aku sedang mencoba, bodoh. Aku tidak akan berjuang jika aku bisa mendapatkan serangan dengan pikiranku ... astaga, jujur.
Mulut Yuuki mengendur saat dia membuat ayunan.
Sungguh pria tua idiot yang berisik dia... pak tua sialan!
Swossh, ujung jari Yuuki membuat suara tajam dari bola yang didorong.
"Ah ..."
Sial. Aku melemparkannya tanpa penyesuaian apa pun.
Bola yang dilempar dengan penggunaan tubuh yang sempurna memotong udara dengan backspin yang kuat dan cantik saat membuat lintasan garis lurus ke dalam sarung tangan Hatsushiro seolah-olah sedang tersedot.
PANG!!
Itu membuat suara keras dan menusuk.
Tubuh Hatsushiro tersentak ke belakang dan dia jatuh terlentang di tempat.
"A-Apa kau baik-baik saja?"
Tidak peduli seberapa lembut bola lunak dibandingkan dengan bola keras yang digunakan dalam permainan biasa, tidak baik melempar sekeras yang bisa dilakukan pada pemula. Jika seseorang seperti Yuuki melempar bola, bahkan pemain berpengalaman pun akan merasa sakit saat menangkapnya.
"Maaf, Hatsushiro ..."
Namun, Hatsushiro berbicara dengan gembira.
"Aku baik-baik saja. Aku juga bisa menangkapnya dengan benar… dan juga ..."
Ketika Hatsushiro meletakkan tangan kirinya di dadanya setelah melepas sarung tangan, dia berbicara sambil sedikit tersipu.
"Saat aku menangkap bola, ada rasa geli di tangan kiriku dan… kupikir, mungkin terasa sedikit enak."
"Itu memang mengerikan. Mungkin saja Fujii telah menginfeksimu."
".....?"
Pada saat itu, Hatsushiro menatap Yuuki dengan tatapan bertanya-tanya.
"Ada apa, Hatsushiro?"
"Yuuki-san… Apa kamu menangis?"
“Eh?”
Yuuki menyentuh area di bawah matanya sendiri.
"…Aah, kau benar."
Ini pasti sedikit basah.
"Yah ya… aku baru ingat sedikit."
Yuuki berbicara sambil menyeka air mata dengan lengan bajunya.
"Aku baru ingat tentang Ayahku, saat kami sedang bermain tangkap tangan. Suaranya sekeras biasanya, dan dia memberi nasihat yang tidak salah, tetapi tidak mudah dimengerti… Dan kemudian, dia terlihat bahagia."
Ya itu benar. Ketika orang tua itu bermain baseball denganku, meskipun dia selalu meneriakiku, dia selalu tampak bahagia.
Aku tidak membenci orang tua itu ketika dia seperti itu. Meski latihannya sulit, bukan berarti aku benci bermain baseball. Sebaliknya, seperti itulah rasanya menghabiskan waktu bersama seorang Ayah bagiku.
"…Kupikir mungkin, aku bermain baseball untuk membuat Ayahku bahagia. Dan itulah kenapa aku tidak melakukannya lagi setelah kematiannya. Haha, aku juga bukan orang yang suka membicarakan Fujii."
Fiuh.
Dan dia menarik napas.
"Hatsushiro. Maukah kau bermain tangkap denganku lebih lama lagi?," kata Yuuki sambil tersenyum. Melihat senyumnya, Hatsushiro pun membalas dengan senyuman.
"Tentu saja. Dan tolong buat tanganku lebih tergelitik!!," kata Hatsushiro, memukul sarung tangannya.
“Tidak, seperti yang diharapkan, aku tidak akan melempar sekeras yang dulu lagi. Akan berbahaya jika aku membuat kesalahan dalam kendaliku melawan seorang pemula."
"…Mnm, aku mengerti."
Hatsushiro menurunkan bahunya, terlihat sedikit kecewa.
Maksudku, jika seorang gadis dengan memar di balik pakaiannya mengatakan itu padaku, aku akan kesulitan menanggapinya.
◇
Setelah itu, keduanya saling melempar bola di tepi sungai untuk sementara waktu.
Hatsushiro berbicara sambil melempar bola.
“Yuuki-san!!”
"Hm, ada apa."
"Setelah kamu berhenti bermain baseball, kenapa kamu mulai bekerja keras dalam belajar, sesuatu yang tidak kamu kuasai?"
“Aah…”
Yuuki menangkap bola dan kemudian membuatnya berputar di tangan kanannya.
"Aku dulu tinggal di tempat pedesaan yang indah, kau tahu. Ketika Ayahku pingsan, ternyata satu-satunya rumah sakit di lingkungan itu penuh. Jadi, mereka membawanya ke rumah sakit yang jauh. Tapi, Ayahku meninggal dalam perjalanan. Itu sebabnya…"
Yuuki berbicara, terlihat sedikit malu, sambil melempar bola.
"Aku ingin menjadi dokter. Seorang dokter yang bekerja di daerah yang kekurangan dokter."
Itu adalah mimpi yang tidak dia ceritakan kepada banyak orang. Alasan dia membidiknya terlalu sederhana sehingga dia merasa sedikit malu.
Namun, Hatsushio yang menangkap bola yang dilempar Yuuki, tersenyum manis.
"Kupikir itu mimpi yang indah, Yuuki-san."
"...."
Senyum riang itu meringankan hati Yuuki.
Sungguh, jika itu dari datang dari mulut pacarku... itu benar-benar membuatku bahagia.
"Hei, Hatsushiro."
"Mnm, apa?"
"Aku mencintaimu. Terimakasih untuk semuanya."
"…Eh?"
Tubuh Hatsushiro melompat dengan kedutan saat dia hendak melempar bola, dan bola itu terbang ke arah yang salah.
"Hei, kemana kau melempar."
"I-Itu karena kamu tiba-tiba mengatakan sesuatu seperti itu, Yuuki-san…"
Di belakang Yuuki, saat dia pergi untuk mengambil bola, Hatsushiro menjadi merah dan cemberut.
"M-Maaf, maaf."
Dan kemudian Yuuki juga menjadi merah padam, malu setelah mengatakannya.
Ya, ini gak buruk juga, pikirnya jujur.
Jenis baseball seperti ini, itu berbeda dari ketika aku melakukannya dengan orang Ayahku.
'…Apa kau melihat, pak tua? Putra yang kau coba ubah menjadi pemain baseball profesional sekarang dengan senang hati mengobrol dengan pacarnya sambil bermain tangkap bola. Melayanimu dengan benar, gumam Yuuki.
Gawat, kami bermain sampai lupa waktu..
"Mari kita selesaikan sekarang. Maaf, aku membuatmu menemaniku selama ini."
"Kenapa kamu minta maaf?"
"Eh?"
"Aku sangat bersenang-senang, kamu tahu. Ayo lakukan ini lagi."
[Menikahlah denganku!]
¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯
¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯
Catatan TL:
^ 1. strikeout (atau strike-out) terjadi ketika seorang pemukul melakukan tiga pukulan selama satu waktu di bat. Ini biasanya berarti adonan habis.
^ 2. Super Cup. Sebuah merek cangkir es krim
^ 3. Pemain keempat dalam urutan pukulan dikenal sebagai pemukul pembersihan, dan dalam baseball modern hampir selalu merupakan salah satu pemukul terbaik dalam tim, sering kali yang memiliki kekuatan dan kemampuan paling besar untuk berlari dengan basis ekstra hit (double, triple, atau home run). Tujuan utamanya adalah untuk berlari, meskipun ia diharapkan untuk mencetak point juga. Pemain seperti itu membutuhkan tingkat bakat yang luar biasa dan kemampuan untuk memberikan pukulan besar dalam situasi penting (seperti pangkalan yang diisi dengan dua pukulan).
¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯
¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯
3 comments