NWQA9y4fvqTQ9rz5lZU0Ky7avuunQd0OpkNmfOuq
Bookmark

Inkya no Boku ni Batsu Game V1 Chapter 4 Part 2

Chapter 4 - Bagian 2
¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯¯

Akhirnya, hari yang aku tunggu datang juga. Hari ini adalah hari kencan kami. Itu di hari Minggu pagi.

“Selamat pagi, Nanami. Mungkin ini lebih awal, tetapi aku di sini untuk menjemputmu.”

“…Selamat pagi, Youshin. Terima kasih untuk kemarin.”

Aku menghubungi Nanami dari tempat yang tidak jauh dari rumahnya dan bertemu dengannya segera setelah dia keluar. Itu adalah upaya yang melelahkan untuk menghindari bertemu keluarganya.

Kurasa tidak masalah jika kita bertemu. Tapi, aku sedikit malu melihat mereka melihatku seperti ini. Ini seperti pertemuan rahasia dan aku sedikit bersemangat.

Hari ini, pakaiannya sedikit lebih dewasa dari biasanya.

Dia mengenakan blus putih dan rok panjang berwarna biru pucat. Namun, dia masih terlihat seperti gyaru di sana-sini. Dari blusnya, bahunya terlihat dan anting-antingnya, dengan aksesori lain, tampak bersinar.

Itu seperti perpaduan pakaian dewasa dan mode gyaru… Aku tidak bisa memikirkan kata-kata untuk menggambarkan ini dengan kosakataku.

Bagaimana aku harus mengatakannya?

Satu-satunya hal yang bisa aku mengerti adalah bahwa dia imut.

Sementara itu, aku mengenakan pakaian yang kubeli kemarin untuk pertama kalinya dan aku merasa sedikit tidak nyaman. Tapi...kalau dipikir-pikir, ini adalah pakaian yang bisa membuatku berdiri di sampingnya saat ini.

Aku sangat menghargai bantuan Baron-san dan Senpai. Tanpa mereka, mungkin aku akan berdiri di hadapannya, mengenakan pakaian serba hitam. Bahkan sampai sekarang, aku masih merasa merinding. Ketidaktahuan adalah hal yang mengerikan.

“Kau memberikan suasana hati yang berbeda hari ini, Nanami. Cocok untukmu."

“Mn? Ah, aku berpikir bahwa jika aku berpakaian seperti ini. Ayahku tidak akan menyadari bahwa aku sedang pergi kencan dengan anak laki-laki. Dia pasti mengira aku akan bermain dengan Hatsumi dan Ayumi lagi hari ini.”

Rupanya, Nanami merahasiakan fakta bahwa kami berpacaran dari keluarganya.

... Yah, aku juga merahasiakannya.

Dalam kasusku, tidak ada makna yang lebih dalam untuk itu. Hanya saja, agak sulit bagiku untuk mengatakannya. 

Aku ingin tahu berapa banyak siswa SMA yang melaporkan kepada orang tua mereka bahwa mereka punya pacar?

Meskipun… orang tuaku mungkin menyadari sesuatu.

Kemarin, mereka terkejut karena aku membeli beberapa pakaian yang sangat tidak biasa dan warnanya tidak hitam, tetapi mereka tidak menyebutkan apa pun. Ayahku hanya mengangguk dan berkata, "Begitu, aku mengerti.", Terlihat agak emosional.

Dan kemudian, pagi ini, ketika aku bangun, mereka sudah tidak ada lagi, tetapi ada lebih banyak uang dari biasanya yang diletakkan di atas meja untukku tanpa kehadiran orang tuaku.

Dan itu belum pernah terjadi padaku sebelumnya. Sejujurnya, aku senang, tetapi pada saat yang sama aku terlalu takut untuk mengatakan apapun tentangnya.

... Tidak, mari kita kesampingkan orang tuaku untuk saat ini.

Hari ini, aku merasa agak tak terkalahkan dan berkuasa, mungkin karena pakaianku berbeda. Aku harus mengawal Nanami dengan tegas.

“Kalau begitu, ayo pergi.”

"Mn. Ah…Youshin, kamu tahu…”

"Hmm? Apa?"

"Pakaian itu cocok untukmu. Kamu terlihat keren dengan pakaian itu."

.... Sial, dia mengatakannya lebih dulu.

Benar ... Ini adalah apa yang kurang dariku pagi tadi. Kenapa aku tidak bisa mengucapkan kata 'imut' terlebih dahulu?

Lagipula, itu tidak adil, melakukannya di pagi hari. Dia memberiku senyuman yang menyerupai bunga sakura yang sedang mekar dan aku tidak bisa menahan diri untuk tidak melihat ke arahnya, wajahku berubah menjadi merah tua.

Perasaanku yang tak terkalahkan dan semua kekuatan di hatiku terhempas dalam satu gerakan. Sebaliknya, itu dipenuhi dengan yang lain ...... rasa kebahagiaan.

“Nanami…pakaian itu, itu juga cocok untukmu…dan imut.”

Aku melakukan yang terbaik untuk melakukan serangan balik, tapi dia hanya bergumam, "Mn, aku tahu.", lalu datang ke sampingku, meraih tanganku dengan tangannya.

Aku merasa agak lega melihat tangannya, sama seperti biasanya… Meskipun dia sangat gugup hanya dengan menggenggam tanganku beberapa saat yang lalu, aku bertanya-tanya apakah ini artinya tumbuh dewasa?

Ah, telinga Nanami memerah. Jadi, dia terlihat sedikit senang. Apakah itu berarti serangan balik yang berhasil?

“Ah, hari ini aku memutuskan untuk menonton film dari adaptasi komik Amerika yang ingin ditonton Nanami. Karena kau pernah bilang padaku bahwa kau belum menontonya. Jadi, aku sudah membeli tiketnya secara online.”

“Aku tidak tahu kamu bisa melakukan itu. Aku selalu membelinya di tempat ketika aku pergi dengan Hatsumi dan Ayumi .... Jadi, apa kamu memastikan untuk mendapatkan kursi pasangan?"

“Ah, tidak ... Lagipula, bioskop tidak memiliki kursi khusus pasangan, kan? Jangan mengolok-olokku."

Aku memaksakan senyum pada Nanami, yang menunjukkan giginya dan tertawa aneh dengan "nishishi." 

.... Yah, aku sudah memesan kursi bersebelahan. Jadi, mari kita anggap saja seperti kursi khusus pasangan.

Meskipun penampilannya berbeda dari biasanya, dia masih tetap Nanami yang aku kenal. Dia sering menggodaku, tetapi dia juga sering ceroboh pada dirinya sendiri. Bisa pergi kencan dengan seorang gadis imut, aku menjadi pria paling bahagia di dunia.

“Ngomong-ngomong, aku belum pernah melihat series ini sebelumnya. Menurut Nanami bisakah aku menikmatinya sebagai orang yang baru pertama kali menontonnya?”

“Hmm, kurasa tidak apa-apa. Aku salah satu dari orang-orang yang menontonnya di tengah episode dan ketagihan. Tapi, aku belum melihat keseluruhan serinya.”

"Begitu. Yah, tidak apa-apa.. Oh, ya.. terakhir aku cek, ada lebih dari 20 film dalam series ini.'

“Jika Youshin tertarik setelah menontonnya. Lain kali, ayo kita sewa series itu dan tonton bersama. Yah, bahkan kalau kamu tidak menyukainya, aku tetap akan membuatmu menontonnya bersamaku.”

Menonton semua dua puluh series bersama-sama ... itu terasa seperti mimpi. Sebulan mungkin tidak cukup lama untuk menyelesaikan seluruh seri.

Tidak, jika aku memaksakan diri, aku mungkin bisa melakukannya. Tunggu, bukan itu yang dia katakan...

Bagaimana perasaannya tentang hubungan ini?

Apakah ini sebagai latihan, rasa kewajiban untuk permainan hukuman atau karena…dia benar-benar menyukaiku? Terkadang, dia juga terlihat sedih dan merasa bersalah.

Aku sadar bahwa hubungan kami adalah hasil dari permainan hukuman. Tapi dia tersenyum padaku, tidak tahu bahwa aku tahu itu.

Itu adalah senyum tulus, dengan tidak ada sedikit pun kebencian yang tersembunyi di dalamnya.

Setiap kali aku melihat senyum itu, aku merasa seperti membodohinya.

Aku berharap, aku memiliki beberapa teman laki-laki, mungkin tipe sahabat, yang secara realistis menjelaskan kondisi mental seorang gadis (Nanami) kepadaku. Atau, aku ingin beberapa angka dan parameter yang nyaman yang akan menjelaskan kasih sayangnya saat ini kepadaku.

Aku tidak tahu karena aku memiliki sedikit pengalaman dengan hal-hal seperti itu.

'Aku yakin dia menyukaimu ... meskipun kau sudah bersama selama kurang dari seminggu, dari sudut pandangmu, apakah menurutmu dia tipe orang yang bisa membodohi seorang pria, kan?'

Jawaban atas pertanyaan Baron-san adalah tidak.

Itu adalah jawabanku yang sebenarnya.

Bagiku untuk mengatakan hal seperti itu, aku tahu aku terlalu memperumit hal-hal dengan negativitasku, tetapi aku tidak bisa menemukan keberanian untuk mengambil satu langkah lagi. Sementara aku berpikir begitu…

“Youshin…? Secara kebetulan, apakah kamu salah satu dari orang-orang yang lebih suka menonton film sendirian?”

Kata-katanya membuatku kembali ke kenyataan.

Benar juga. Aku sedang kencan dengannya sekarang. Mari singkirkan pikiran negatif ini saat ini dan pikirkan tentang bersenang-senang dengannya...

“Bukan itu maksudku. Hanya saja, jika kita menyewa film itu, pasti hanya ada kita berdua, kan? Itu sedikit membuatku gugup. Terlebih lagi, ada banyak film dalam series ini... mungkin akan memakan waktu lebih dari sebulan untuk menyelesaikannya.”

Mendengar kata-kataku, wajahnya sejenak terlihat murung.

...Sialan, aku terlalu sibuk dengan permainan hukuman sebelum aku mengucapkan kata satu bulan. Aku sudah berusaha menghindari menyebutkannya sebanyak mungkin, tetapi aku gagal.

Bayangan di wajahnya menghilang segera setelah itu dan kemudian dia menutup matanya dan memberiku sedikit senyum sedih yang tak terlihat.

“Yah, kalau begitu, setidaknya… sampai kita melihat keseluruhan series, mari kita tetap bersama, oke?”

Aku kehilangan kata-kata ketika dia mengatakan itu

I-Itu, apakah itu berarti dia masih akan pacaran denganku bahkan setelah sebulan? A-Apakah aku diizinkan jatuh cinta?

......Udara disekitarku mulai terasa aneh. Jadi, aku mencoba meniupkan udara ini keluar ruangan dengan komentar ringan. Aku tidak bisa membiarkan dia terlihat sedih. Aku ingin dia menikmati hari ini.

Hari ini seharusnya menjadi hari yang baik untuknya.

“Aku akan merasa tidak enak setelah menonton seluruh series, bukan? Jika itu masalahnya, aku harus berhenti menontonnya selama mungkin..... Seperti yang telah aku nyatakan sebelumnya, aku tidak berniat membiarkan Nanami pergi.” [TN: Bahkan Mc tahu betapa buruknya perasaanmu setelah menonton menyelesaikan salah satu seri favoritmu.]

Setelah aku mengatakan itu, aku berpikir bahwa itu agak tidak menyenangkan, tetapi Nanami kembali ke senyumnya yang biasa pada kata-kataku.

Syukurlah dia tidak menjauh dariku...

"Tidak apa-apa. Series ini akan berlanjut untuk waktu yang lama. Mereka sudah punya jadwal baru untuk tahun depan, tahu?”

"Semakin lama series ini, semakin aman hubungan kita."

Akhirnya kami saling menertawakan dan akhirnya, senyum Nanami yang biasa telah kembali. Dengan lega membelai dadaku, kami menuju ke bioskop, bergandengan tangan.

* * *

“...Seperti yang kuduga, kamu pernah bersama seorang gadis sebelumnya, kan? Anehnya kamu sepertinya sudah terbiasa. Lagipula, kamu bahkan mengalami kesulitan membeli baju baru untuk kencan.”

"Itu tidak benar. ...... Bahkan hari ini, aku berencana datang ke kencan dengan pakaian kemarin jika teman onlineku atau Shibetsu-senpai tidak menyuruhku, kau tahu? Tapi, mereka menghentikanku.”

"Ngomong-ngomong, apa yang dia katakan?"

“Shibetsu-senpai mengatakan ini kepadaku, 'Apa kau seorang ninja atau seorang pembunuh!?'. Bukankah itu mengerikan?”

Mendengar kata-kataku, Nanami tidak bisa menahan tawanya.

“…N-Ninja…Ninja katamu…Ninja…Kufufu…Fufu…”

Sepertinya aku mencapai titik tekanannya, wajahnya berbalik, menggigil dan gemetar. Aku tidak begitu tahu apa itu. Tapi, jika dia menerimanya, maka itu tidak masalah, kurasa.

“J-Jadi kemarin…k-kamu menyelamatkan kami dengan keterampilan ninjamu…s-sekali lagi…t-terima kasih, Ninja-san…ehehe…”

“….Jika aku benar-benar seorang ninja, aku akan menyelamatkanmu dengan lebih keren lagi, tahu.”

Aku agak memiliki perasaan campur aduk tentang ucapan terima kasihnya, mengingat bagaimana suaranya bergetar karena tawa. Saat kami berjalan, berbicara seperti itu, tidak lama kemudian kami tiba di bioskop.

Tukarkan tiketnya dan beli popcorn…huh, aku sudah siap..

"Ini, aku akan memberimu setengah."

“Tidak, tidak ... Hari ini, aku akan membayar semuanya. Ini sebagai ucapan terima kasihku karena sudah membuatkanku bentou, Nanami. Selain itu, kalau kau memberiku setengah dari makan siangmu, bagaimana aku bisa membalsanya?"

Dengan enggan, dia menyetujui kata-kataku. Entah bagaimana, aku akan menyelesaikannya hari ini.

Haruskah aku memberinya hadiah saat ini?

Itu yang kupikirkan pada awalnya. Tapi, Baron-san menghentikanku untuk melakukannya.

'Um, kupikir ini masih terlalu dini untuk itu. Sepertinya agak berat, bukan? Kalau kau memberi hadiah, aku pikir akan lebih baik kalau kau memberikan padanya pada peringatan satu bulanmu atau semacamnya.'

Satu bulan…Satu bulan....

Aku akan melakukan yang terbaik, untuk peringatan satu bulan kami.

Dengan alasan itu, aku akan membayar makan siang hari ini dan setelah berkeliaran di pusat perbelanjaan, aku akan mengantar Nanami pulang pada malam hari...dan mengakhiri kencan hari ini. Itu rencananya.

Aku sedang memikirkan apakah kita harus melakukan lebih banyak lagi, tetapi pada akhirnya, aku memutuskan untuk tidak melakukannya.

Sementara kami mengborol, film mulai diputar dan kami menonton film bersama.

Di saat kami duduk di sana, baik Nanami maupun aku tidak membicarakan apa pun yang terlintas dalam pikiran. Betapa anehnya kami bersama bahkan pada hari Minggu, betapa kami bersemangat tentang filmnya dan dia bahkan memberitahuku hal-hal tentang cerita itu tanpa terlalu banyak membocorkannya…

Aku terkejut mendapati diriku berbicara dengan seseorang seperti ini. Ini sangat berbeda dari kehidupan sekolahku yang biasa, bisa berbicara dengan seorang gadis di bioskop dalam suasana yang normal.

Perlahan-lahan, layar menyala dan lampu di teater meredup agar sesuai dengan lingkungan sekitar. Saat film dimulai, Nanami mengalihkan pandangannya ke layar.

Aku tidak melihat ke layar tetapi melihat profil Nanami dalam cahaya yang redup. Dalam sepersekian detik itu, ketika lampu padam dalam kegelapan total, profilnya begitu indah.

Dia sangat cantik sehingga meninggalkan kesan yang lebih kuat padaku daripada filmnya.

Ketika teater menjadi gelap, film dimulai dan sejak saat itu, kami tenggelam dalam film tanpa percakapan. Isi filmnya memang menarik. Aksinya spektakuler, alur ceritanya mendalam dan kami senang dengan perkembangan film yang mendebarkan.

Di tengah jalan, perkembangan romantis dimasukkan, mungkin sebagai bagian dari lelucon film. Itu adalah adegan ciuman dengan Main Heroine, dengan suasana seseorang yang akan bercinta dan tanpa sadar aku menatap Nanami dengan pandangan sekilas.

Kemudian, untuk beberapa alasan, dia juga mengalihkan pandangannya ke arahku dan mata kami bertemu secara tak terduga.

Dia tidak berbicara tetapi malah menggerakkan mulutnya dengan gerakan menyentak seolah ingin mengatakan sesuatu padaku. Kupikir dia ingin memberitahuku bahwa dia merasa sedikit canggung.

Aku melihat senyumnya menyala di layar dan tangan kami saling bersentuhan. Itu entah bagaimana berbeda dari ketika kami berpegangan tangan dan kami terus menjaga tangan kami di atas satu sama lain.


Pada akhirnya, tangan kami yang tumpang tindih dipisahkan pada saat film dimulai, tetapi kehangatan tangannya masih tetap membekas di tanganku.

Nanami dengan senang hati menonton filmnya. Aku juga sedang menonton filmnya dan mataku bergerak tidak sabar, menatap profil Nanami.

Jika aku memilih film romantis, apakah kami akan tetap berpegangan tangan?

Ketika aku memikirkan hal seperti itu.

Saat itulah aku menyadari bahwa aku mungkin lebih memperhatikan Nanami daripada filmnya.

Aku sangat menikmati filmnya dan Nanami masih sangat bersemangat setelah menontonnya. Masih bersemangat, kami berjalan menuju kedai kopi terdekat untuk berbagi pemikiran.

“Seperti itulah rasanya tangan yang berkeringat! Adegan pertempuran sangat mengesankan dan menakjubkan! Apalagi adegan terakhir itu!! Itu sangat mengharukan, tetapi sedikit menyakitkan… bagaimanapun juga, sang pahlawan harus berjuang demi bumi!!”

“Itu benar, itu menarik. Tapi, seperti yang diharapkan, tidak melihat karya-karya sebelumnya membuatku penasaran di beberapa adegan film.”

"Aku juga. Masuk ke series yang belum  kutonton sebelumnya membuatku agak tertarik……. Aku agak mengerti apa artinya 'kompilasi series' sekarang."

“Jadi, itu adalah cerita yang bahkan Nanami tidak tahu. Mengingat betapa bahagianya penampilanmu, aku yakin kau tahu segalanya tentang film itu.”

“…Kebetulan, apa kamu masih menatap wajahku setelah itu tanpa menonton film?”

.... Sial, apa aku ketahuan!?

Setelah mata kami bertemu, aku mengaku padanya bahwa aku berulang kali melihat wajahnya, bertanya-tanya seperti apa Nanami pada waktu-waktu tertentu di film.

Dia memelototiku dengan mata setengah terbuka dan aku mencoba untuk menutupinya dengan mengalihkan pandanganku.

“D-Dengar, aku duduk tepat di sebelahmu. Jadi, kebetulan aku melihatmu… kebetulan, oke? Maksudku, Nanami, matamu juga bertemu denganku, kan?”

Nanami menatapku dengan mata setengah tertutup sejenak saat dia mendengarkan alasanku. Tapi kemudian, dia menghela nafas, seolah mengatakan, mau bagaimana lagi dan menunjukkan senyum masam.

“Itu benar, mata kami bertemu. Aku terkejut."

Nanami tidak mengatakan apa-apa selain itu. Dia juga tidak mengemukakan fakta bahwa tangan kami bersentuhan. Aku tidak mengerti apa yang dia pikirkan, tetapi aku juga tidak berani menyebutkannya.

Apakah dia malu atau terbawa suasana, atau...apakah dia ingin merahasiakannya di antara kami berdua?

Setelah itu, kami akan bertukar kesan, makan siang bersama dan melihat pakaian bersama.

Sangat menyenangkan menghabiskan waktu bersamanya.

Waktu sepertinya berlalu begitu saja dan sebelum aku menyadarinya, hari sudah mendekati malam.

Aku berpikir untuk tinggal bersamanya sampai malam. Tapi, orang tuanya akan khawatir jika dia keluar larut malam seperti ini dan seperti yang kau duga, aku bahkan tidak punya nyali untuk mengajaknya makan malam.

Makan malam bersama dengan seorang gadis, hanya dengan kami berdua...kupikir itu adalah rintangan yang relatif tinggi.

"Apa yang harus kulakukan untuk makan malam hari ini ..."

Saat aku mengantar Nanami pulang, aku menggumamkan kata-kata itu tanpa sadar.

"Malam ini? Apa kamu tidak akan makan di rumah bersama keluargamu?”

“Ah, orang tuaku sedang dalam perjalanan bisnis hari ini. Mereka berencana untuk kembali besok malam.”

“Lalu, apa yang akan kamu lakukan malam ini?”

“Oh, aku sedang berpikir untuk membeli beberapa lauk diluar atau mungkin hanya pergi ke restoran dan makan di luar…”

Mendengar kata-kataku, Nanami bertingkah seperti sedang memikirkan sesuatu sebelum membuka mulutnya.

“Nggak boleh, kamu tidak bisa melakukan itu. Nutrisimu akan tidak seimbang, tahu?"

“Hmm…tapi aku tidak memasak. Yah, setidaknya aku bisa menangani satu kali makan.”

“Umu… aku mengerti!”

Kupikir aku telah meyakinkan Nanami dengan kata-kataku, tetapi aku salah.

Dia memiliki ekspresi agak tegas di wajahnya, dengan tekad yang kuat di matanya.

“Eh?”

“Aku akan pergi ke rumah Youshin dan memasak makan malam untukmu hari ini!!”

…Hah? Kenapa berakhir seperti ini?

◇◇◇◇◇◇◇◇◇◇◇◇◇◇◇◇◇◇◇◇

Adegan yang ada di depanku sekarang ini…..apakah ini nyata?

Aku mencubit pipiku sekuat yang aku bisa. Rasa sakit itu memberitahuku bahwa pemandangan di depanku ini nyata.

Ya, ini sakit. Tapi, masih belum terasa nyata...

“Rumah Youshin memiliki peralatan masak yang lengkap. Nah, kamu tidak hidup sendiri. Jadi, itu sudah jelas. Apa ibumu yang biasanya memasak?"

“Ah… ya. Ibu atau Ayahku atau ...... siapa pun yang pulang lebih dulu biasanya memasak makanan."

“Ayahmu bisa memasak? Itu luar biasa. Ayahku sama sekali tidak bisa memasak. Yang paling bisa dia lakukan adalah membuat nasi goreng, kurasa?"

“Aku sama sekali tidak bisa memasak. Jadi, menurutku Ayah Nanami cukup hebat. Aku bahkan tidak bisa memasak steak hamburger yang layak dan aku ragu aku bahkan bisa membuat nasi goreng.”

“Aku akan mengajarimu cara memasak lain kali. Seorang pria yang bisa memasak mendapat poin tinggi, kan?”

“Tapi…kurasa aku tidak mencetak poin selain untuk Nanami.”

Mendengar kata-kataku, Nanami terdiam. 

Apa aku mengatakan sesuatu yang aneh?

Di depan mataku adalah adegan Nanami mengenakan celemek, memasak di dapur rumahku, meskipun dia hanya memasak, adegan ini memiliki dampak yang jauh lebih kuat padaku daripada film yang aku tonton hari ini.

Gambar terbaik mengalir di depan mataku secara real-time.

Apakah ini sesuatu yang dapat aku lihat secara gratis? Bahkan film tidak dapat ditonton secara gratis. Kau harus membayar uang untuk menonton mereka…Ah, mungkin aku sudah membayar mereka dalam arti tertentu…

Tidak, tenang. Mari kita tenang dulu. Lagian, bagaimana ini bisa terjadi…mari kita mundurkan sedikit waktu—sedikit saja.

Nanami berkata,

“Aku akan pergi ke rumah Youshin dan memasak makan malam untukmu hari ini!!”

Dan sebelum aku bisa mengatakan apa-apa lagi, dia menarik tanganku dan bergerak menuju bagian makanan di pusat perbelanjaan.

Seorang gadis yang meluap-luap dengan kegembiraan dan semangat tinggi, tidak mungkin aku bisa menghentikannya…kami tiba di bagian makanan. Dalam pemandangan yang tidak asing bagiku, aku berdiri di samping Nanami.

"Ngomong-ngomong, apa yang kamu rencanakan untuk makan hari ini?"

“Kenapa, aku tidak pernah benar-benar memikirkan itu. Ada restoran gyoza tidak jauh dari sini. Jadi, aku berpikir untuk makan set gyoza di sana…dan itu murah.”

“Gyoza, ya…Aku benar-benar ingin membuat sesuatu yang bisa membantumu tidur. Tapi…yah, ayo kita buat gyoza. Bisakah kamu membantuku menyiapkannya?"

“Ah, ya. Jika itu sesuatu yang bisa aku lakukan ..."

Kewalahan, aku setuju untuk membantu memasak, yang belum pernah aku lakukan sebelumnya. Paling tidak yang bisa aku lakukan saat itu adalah membantu membungkus beberapa gyoza.

“Kalau begitu, ayo pergi berbelanja…ah, tunggu sebentar.”

Dia berhenti untuk melangkah dan mengeluarkan smartphonenya. Lalu dia mulai menghubungi seseorang.

Aku hanya bisa melihat percakapan itu, tetapi dia bergumam, "Oke," dan meletakkan smartphonenya dengan sedikit rona merah di pipinya.

"Ada apa, Nanami?"

"Hmm? Ah, bukan apa-apa. Aku hanya memberitahu Ibuku bahwa aku akan makan malam bersama Hatsumi dan keluarganya. Lalu, catatan singkat untuk Hatsumi…”

Seperti anak nakal, Nanami menjulurkan lidahnya.

Ah, aku membuatmu berbohong kepada orang tuamu, ya? ... Aku benar-benar minta maaf tentang itu.

“Kalau begitu, mari kita pergi berbelanja. Ngomong-ngomong, apa kamu tahu bahan apa saja yang diperlukan untuk membuat gyoza?"

“A-Ah, ya. Tentu saja, ini, itu…kupikir…aku tahu…mungkin…”

Dia memiringkan kepalanya dan tersenyum sedikit nakal. namun, itu adalah senyuman manis yang mengungkapkan sifat keras kepalaku...maaf, aku tidak tahu sama sekali.

Daging giling dan daun bawang...oh, bawang putih?

Dia memasukkan bahan-bahan ke dalam keranjang dengan cekatan.

Kubis nappa dalam gyoza? Untuk apa mereka menggunakan rumput laut wakame, kubis dan tomat? Apakah bahan-bahan ini juga untuk gyoza?

“Oh, ini? Aku berpikir untuk membuat salad dan sup rumput laut wakame juga, karena gyoza saja tidak memiliki cukup gizi. Tentunya, kamu akan membantuku, kan?"

"Aku akan melakukan yang terbaik."

Dengan itu, kami membeli bahan-bahan yang diperlukan.

Tentu saja, aku yang membayar bahan-bahannya. Dia menolak sampai akhir, mengatakan dia akan membagi tagihan. Tapi, aku meyakinkannya bahwa aku memiliki lebih banyak uang dan aku merasa bersalah memintanya memasak untukku.

…..Ayah dan Ibu, kau tidak mengantisipasi ini dan memberiku lebih banyak, kan? Jika kalian melakukannya, maka kalian jauh melampaui esper normal.

Dan kemudian, dalam perjalanan pulang… beberapa kata yang dia ucapkan masih terngiang-ngiang di kepalaku sampai sekarang.

'Membeli bahan untuk makan malam dan pulang bersama rasanya seperti menjadi…..pengantin baru, bukan?'

Kata-kata destruktif seperti itu, aku bertanya-tanya apakah Nanami mencoba membunuhku dengan membuatku menggeliat kesakitan. Bahkan aku tidak bisa membalas dengan jawaban yang masuk akal.

Speechless adalah persis bagaimana aku akan menggambarkannya.

Pada saat kami tiba di tempatku, dia dalam suasana hati yang baik, sementara hatiku terasa ingin meledak. Tapi…aku senang, bahkan sangat senang.

Dan di sinilah kita sekarang…….

Aku sedang mengisi kulit dengan bahan gyoza yang Nanami berikan kepadaku. Nanami mengajariku ini dengan memberitahuku cara membuat beberapa bagian pertama. Tapi setelah itu, aku sendirian.

...Meskipun dia menunjukkan padaku bagaimana melakukannya, kurasa mau bagaimana lagi jika aku tidak bisa membungkusnya sebaik dirinya. Nanami sekarang membuat lauk pauk seperti sup dan salad, menyerahkan gyoza padaku.

Aku tidak begitu yakin karena aku tidak benar-benar meluangkan waktu untuk melihat Ibuku memasak. Tapi, kurasa dia cukup ahli dalam hal itu.

Dia seperti istriku...

.... Tunggu, tidak, tidak ... ini buruk!

Kata-kata Nanami beberapa saat yang lalu begitu kuat sehingga pikiranku melayang ke arah itu.

Sekarang aku adalah mesin pembungkus gyoza, membungkus gyoza tanpa berpikir....

Dan kemudian, Nanami, yang telah selesai memasak di dapur, duduk di depanku dan mulai membungkus gyoza bersamaku. Dia menggerakkan tangannya dua kali lebih cepat…tidak. Dia menggerakkannya tiga kali lebih cepat.

Apalagi bentuknya yang indah. Itu adalah perbedaan dunia dari gyoza yang aku bungkus saat ini.

Lucu sekali, bagaimana aku bisa menjadi mesin pembungkus gyoza…?

“Nanami cantik.”

“Eh…? Apa!? Muu, kenapa tiba-tiba mengatakan itu!?”

......Sepertinya Nanami tersipu malu karena mendengar kata-kataku. Kulitnya robek dan satu gyoza dikorbankan. Yah, seharusnya tidak apa-apa jika kita memanggangnya.

“Lihat, gyoza yang kau bungkus itu berbeda dari yang aku buat. Seperti yang diharapkan, Nanami pandai memasak.”

“A-Ah. Jadi, itu maksudmu… Meski baru pertama kali buat gyoza, buatanmu cukup bagus kok. Dibandingkan dengan Ayahku, dia sangat payah dalam hal ini. Ayahku hanya mengisi bahan-bahannya sampai penuh dan membuatnya menonjol seperti itu. Dan terkadang, dia menaruh terlalu banyak kekuatan di dalamnya dan merobeknya.”

Saat kami terus berbicara sambil membungkus gyoza, tumpukan gyoza menumpuk sebelum kami menyadarinya. Ini...Aku bahkan tidak perlu menebak untuk mengatakannya.

"Kurasa kita membuat terlalu banyak gyoza."

"Ahaha, kau benar."

Di depan tumpukan gyoza yang lebih dari cukup untuk dua orang, kami saling berpandangan dan tertawa. Jumlah ini cukup untuk lima orang…atau mungkin lebih.

“Porsi ini terlalu banyak untuk dua orang.. Mungkin aku terlalu terbawa suasana ketika membuat makan malam untuk Youshin."

Pipi Nanami sedikit memerah saat dia mengatupkan tangannya di depan wajahnya. Gyoza ini untukku...Aku ingin memakan semuanya. Tapi, seperti yang kau duga, ini terlalu banyak.

“Nanami, sisa makanannya bisa kau bawa pulang sebagai bingkisan. Besok kita ada kelas dan kupikir ini akan menjadi lauk yang enak untuk makan siangku.”

Selain itu, aku tidak bisa memikirkan alasan untuk makanan sebanyak ini ketika orang tuaku pulang besok pagi.

Aku biasanya tidak pernah memasak. Jadi, aku merasa tidak bisa menjelaskan mengapa aku susah payah membuat gyoza…dan bahkan jika aku melakukannya, kurasa aku tidak dapat menjelaskannya dengan cukup baik untuk merahasiakan kehidupan kencanku.

“…… Aku ingin tahu apakah aku harus memberitahu Ibuku bahwa kita mengadakan pesta gyoza di rumah Hatsumi?”

Nanami juga tampaknya merahasiakan hubungannya dari keluarganya. Tapi berbeda denganku, dia tampaknya memiliki keuntungan karena dia memiliki teman yang bisa dia andalkan di saat-saat seperti ini.

Sementara aku, aku mempunyai teman sekelas yang hanya kuajak bicara beberapa patah kata di sekolah. Tapi, aku ragu aku bisa menyebut mereka temanku.

Sejak aku mulai pacaran dengan Nanami, aku telah diasingkan dari teman-teman sekelasku. Satu-satunya orang yang bisa kuajak bicara sekarang adalah Shibetsu Senpai.

Ah, kalau dipikir-pikir, aku pernah berjanji pada Senpai bahwa aku akan meminta Nanami memasak untuknya sebagai ucapan terima kasih karena telah membanuku memilih pakaianku. Namun, dia membantuku dalam hal ini juga.... Aku akan menepati janjiku lain kali.

Setelah itu, Nanami mulai memanggang gyoza satu demi satu setelah dia selesai menyiapkannya.

Sambil menunggu masakan Nanami matang, aku membantu menyiapkan piring, membersihkan meja dan…membantu pekerjaan rumah lain yang biasanya tidak aku lakukan.

......Ini benar-benar membuat kami seperti pasangan suami-istri..

Di saat aku sedang menyiapkan meja, makanannya sudah siap.

Gyoza pan-friend, digoreng dengan baik dan renyah di tepinya.

Warna gyoza terlihat agak kecokelatan, dengan aromanya yang melayang di udara.

Selain itu, wakame, sup bihun, salad sayuran…dan banyak daikon parut?

“Saat kita makan gyoza, kita memasukkan parutan daikon ke dalam sausnya. Itu membuatnya lebih menyegarkan dan lebih mudah untuk dimakan.”

“Sungguh, aku belum pernah melakukan itu sebelumnya.”

Setelah nasi dihidangkan, kami duduk saling berhadapan.

..... Duduk berhadapan seperti ini semakin membuatku terus memikirkan hal sebelumnya. Ini benar-benar terasa bahwa kami adalah pengantin baru.

Memikirkannya saja, membuatku mulai sedikit malu.

"K-Kalau begitu, ayo kita makan.."

“Mn, ittadakimasu.”

Untuk melakukan pertukaran semacam ini di luar makan siang... Aku tidak pernah mengharapkannya. Nanami sepertinya juga berpikir begitu, pipinya sedikit memerah.

Makanan yang dimasak Nanami sama lezatnya seperti biasanya…dan kami tertawa sambil makan.

Ini adalah pengalaman pertamaku tenggelam dalam suasana bahagia saat makan malam tanpa orang tuaku.

Rasanya ingin menangis, tetapi aku berhasil menahannya.

Ketika aku ingin menambahkan nasi Nanami bangkit dari kursinya dan, berkata 'Aku akan mengambilkannya untukmu, Youshin.' 

Diperhatikan seperti ini oleh Nanami, sekali lagi membuatku ingin menangis. Tapi, pada saat yang sama aku juga ingin memeluknya dari belakang. Namun, aku berhasil menahan diri untuk tidak melakukan itu.

Bagiku, hanya melihatnya dari belakang lebih dari cukup.

Beberapa menit setelah makan malam. Aku, yang bahkan belum pernah mencuci piring sebelumnya, membersihkannya bersama Nanami, yang mengajariku cara melakukannya. 

Aku tidak pernah tahu bahwa mencuci piring bisa sangat menyenangkan ……

Waktu yang menyenangkan berlalu dalam sekejap dan sebelum aku menyadarinya, sudah waktunya Nanami pulang.

Meskipun aku merasa tidak ingin dia pulang, tetapi mau bagaimana lagi. Dia harus pulang sebelum orang tuanya khwatir.

"Nanami, aku akan mengantarmu pulang."

“Eh, nggak apa-apa. Aku bisa pulang sendiri."

“Tidak, setelah kejadian kemarin.. aku mengkhawatirkanmu. Lagipula, aku tidak bisa membiarkan seorang gadis berjalan pulang sendirian di malam hari.”

Yah, aku tidak berpikir aku harus mengantarnya pulang dari tempatku ....... Tapi, aku sangat khawatir tentang Nanami pulang sendirian di malam hari. Jika itu masalahnya, lebih baik pergi bersamanya.

“…Kalau begitu, aku akan menuruti kata-katamu.”

Mungkin mengingat apa yang terjadi kemarin, dia menerima tawaranku dengan sedikit gelisah. Aku membungkus dan membawa gyoza (hadiah), tidak melupakan apa pun ... memastikan tidak ada jejaknya yang tersisa di rumah.

Dengan cara ini, ketika orang tuaku pulang besok, mereka seharusnya tidak dapat mengetahuinya. Yah, tidak ada salahnya ketahuan… hanya saja agak memalukan.

“Kalau begitu, tolong.”

Meraih tangannya yang terulur ke arahku, aku mengantar Nanami pulang, bergandengan tangan.

Secara alami, aku membawa gyoza sebagai hadiah. Saat aku tumbuh dari hari ke hari, aku dapat mempertimbangkan sejauh itu.

Sepanjang jalan, kami berbicara tentang kesenangan yang kami miliki hari ini, ke mana harus pergi selanjutnya dan apakah aku ingin Nanami mengajariku cara memasak ...... Bagaimanapun, tidak ada kekurangan topik untuk dibicarakan.

Dengan alasan itu, kami mencapai rumah Nanami dalam waktu singkat. Aku masih merasa enggan untuk berpisah, tetapi aku akan menganggapnya sebagai hal yang baik karena aku sudah mencapai tujuanku.

Di dekat rumah Nanami, tempat kami bertemu di pagi hari benar-benar gelap. Tapi, rumahnya hanya sepelemparan batu. Kita seharusnya aman di sini.

"Nanami, sampai jumpa besok."

“Mn, Youshin… terima kasih untuk hari ini. Aku sangat menikmatinya.”

"Ya, aku juga."

Kami berdua saling tersenyum dan saat aku hendak mengatakannya, aku juga menikmati waktu kita berdua…. seorang pria yang sangat besar tiba-tiba muncul di belakang Nanami.

Dia memiliki perawakan yang mirip, jika tidak lebih, Shibetsu Senpai…sedemikian rupa sehingga kau bahkan dapat melihat otot-ototnya menonjol keluar dari bajunya dan dia memiliki tubuh yang lebih kekar dibanding Senpai.

Dengan kedatangan tiba-tiba orang ini, aku buru-buru berdiri di depan Nanami dan memunggungi dia. Sepintas, wajahnya terlihat serius dan sangat marah.

Aku memiliki satu dalam sejuta kesempatan ... tidak, aku bahkan tidak memiliki kesempatan melawan orang seperti ini. Paling tidak yang bisa kulakukan adalah bersiap untuk mengulur waktu bagi Nanam untuk masuk ke dalam rumah.

Pria besar itu membuka mulutnya.

"Nanami...siapa anak laki-laki di sana?"

“A-Ayah… kenapa?”

Ayah.

Ayah……?

Ayah!?

Aku melihat Nanami dan orang yang dipanggil 'Ayah' secara bergantian.

..Maaf. Tapi mereka sama sekali tidak mirip.

Setelah itu, orang yang dimaksud… menunjukkan senyum mengancam.

......Rupanya, hariku belum berakhir.




|| Previous || ToC || Next Chapter ||
5

5 comments

  • aurlest-kunn
    aurlest-kunn
    7/5/22 11:41
    This comment has been removed by the author.
  • aurlest-kunn
    aurlest-kunn
    7/5/22 11:41
    Wado wado
    Reply
  • Anonymous
    Anonymous
    3/5/22 14:09
    langsung ketemu si bapak dong
    Reply
  • iou
    iou
    3/5/22 13:18
    Wayolo
    Reply
  • Anonymous
    Anonymous
    3/5/22 12:56
    wayolo
    Reply



close